Selasa, 19 Juni 2018

Bukan Karena Tak Ada Peminat, Ternyata Inilah Alasan Mengapa Jarang Ditemukan Es Krim Rasa Anggur


siaranrakyat - Hampir keseluruhan merek dan toko es krim jarang yang menjual es krim dengan rasa anggur. Padahal seperti yang kita ketahui banyak semua rasa buah tersedia. Ternyata dibalik itu ada alasan tersendiri kenapa jarangnya es krim rasa buah berwarna ungu ini.

Alasannya cukup unik, lo!

Alasan Jarang Ada Es Krim Rasa Anggur

Sadarkah kamu kalau jarang ditemukan es krim rasa anggur?
Anggur merupakan salah satu buah yang sulit diproses hingga menjadi es krim, karena kandungan airnya yang sangat tinggi.

Kandungan air tersebut akan menciptakan kristal es ketika anggur dibekukan. Sehingga tidak terbentuk tekstur es krim yang sempurna.

Selain itu, dengan kandungan air yang banyak juga akan membuat es krim yang dibuat dari anggur akan cepat meleleh. Es krim yang dimaksud di sini bukan es krim loli atau es krim batangan, melainkan es krim cup.

Lain halnya dengan es krim, anggur bisa menjadi hidangan sorbet yang lezat dengan tekstur yang sempurna.

Hingga saat ini, permintaan es krim dengan rasa anggur di pasaran juga belum banyak. Sehingga para produsen es krim belum terlalu memikirkan untuk membuat es krim dengan rasa anggur.

Seperti dikutip dari laman Metro, para produsen kesulitan jika menjadikan anggur sebagai rasa es krim, karena akan menimbulkan risiko tinggi.

Namun tidak memberikan hasil yang sesuai.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar