Selasa, 17 April 2018

Harga Resmi OPPO F7 Selfie Expert AI Beauty 2.0 Terbaru




liputandigital-Indutri smarphone semakin hari semakin berkembang. Bukan hanya sebagai alat komunikasi kini smartphone juga berlomba-lomba diproduksi sebagai pengganti dari Komputer atau kamera dengan berbagai fitur.


Dengan diluncurkannya OPPO F7 di Indonesia semakin memperketat persaingan pasar smartphone yang mengandalkan kamera selfie beresolusi tinggi. OPPO mempersenjatai Seri terbaru Selfie Expert dengan Artificial Intelligence (AI) , hal ini akan membawa teknologi smartphone ke jenjang yang lebih tinggi.
F7 hadir dengan menanamkan teknologi AI yang sudah dikembangkan ke dalam fitur fotografi selfie serta fitur-fitur operasional lainnya. Dikemas dengan layar Super Full Screen dan peranti lunak multi-tasking yang diperbarui, F7 akan memberikan pengalaman penggunaan perangkat yang lebih baik. Menambah Istimewanya, seri F7 diluncurkan bersamaan dengan ulang tahun ke-5 OPPO di Indonesia yang jatuh pada 13 April 2018. Hadirnya Seri F7 adalah sebagai pembuktian  OPPO yang selalu berinovasi untuk memberikan yang terbaik bagi penggunanya.
’’Bersamaan dengan ulang tahun OPPO Indonesia yang kelima, kami dengan bangga mempersembahkan karya terbaru kami, OPPO F7, untuk masyarakat Indonesia. Terima kasih atas antusiasme yang begitu besar terhadap OPPO F7. Pencapaian ini menjadi hadiah luar biasa bagi OPPO Indonesia,”ujar Alinna Wenxin, Marketing Director OPPO Indonesia dalam keterangan persnya.
Hadir dengan tiga warna pilihan; Solar Red, Moonlight Silver, dan Diamond Black, OPPO F7 tersebut dijual dengan harga Rp4.199.000. Warna Solar Red dan Moonlight Silver tersedia sejak 13 April, sementara Diamond Black akan rilis pada 3 Mei. Selain memperkenalkan OPPO F7 versi 4GB RAM, OPPO juga memperkenalkan F7 dengan konfigurasi RAM dan memori internal yang lebih besar, yakni 6GB RAM dan 128GB memori internal. Varian ini akan hadir dalam dua warna, yakni Solar Red dan Diamond Black dengan harga Rp5.499.000.
Khusus untuk varian warna Diamond Black, baik OPPO F7 4GB / 64GB maupun 6GB /128GB, untuk  menambah kesan elegan dan eksklusif bagi pengguna, OPPO special menghadirkan dengan pola potongan berlian pada bagian belakangnya. Warna Diamond Black untuk kedua varian akan hadir di pasaran pada 3 Mei.
OPPO F7 telah mendapatkan sambutan yang hangat dari masyarakat sejak dipasarkan pada 13 April 2018. Dalam lima hari, OPPO F7 telah berkontribusi sebesar 22% dari total penjualan OPPO sepanjang 13-17 April 2018.
’’OPPO F7 merupakan sebuah perangkat dengan teknologi AI Beauty 2.0 dan sensor High Dynamic Range (HDR) real-time yang akan menjadikan selfie pengguna semakin berkualitas. Kami berharap peluncuran OPPO F7 akan semakin menegaskan posisi kami sebagai Selfie Expert dan Leader yang telah kami bangun selama lima tahun terakhir,”paparnya.
Untuk melihat lebih jelas detail yang ada pada OPPO F7 ini, mungkin anda bisa mengunjungi gerai-gerai resmi dari OPPO, dan munggkin anda akan tergerak untuk memilikinya setelah melihat langsung.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar